• Kantor Pusat
  • Phone +62 21 3142981
  • Tanah Abang- Jakarta
  • Newyork Office
  • London Office
  • Tokyo Office
  • Phone +012 345 6789
  • Cargo Hub, NY 10012, USA
  • Phone +099 222 1111
  • Cargo Hub, LD 32614, UK
  • Phone +098 765 4321
  • Cargo Hub, Tokyo 32614, Japan
07 Jun

Pilih Pengiriman Sapi Lewat Kargo, Pengusaha Banjarmasin Ungkap Ribetnya Persyaratan Lewat Tol Laut – Supply Chain Indonesia


BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN –  Harga sapi di Kota Banjarmasin untuk sapi kurban tahun ini dipastikan naik sebesar Rp 5 ribu. 

Jika tahun lalu harga sapi hanya Rp 70 ribu per kilogram. Tahun ini harga sapi hidup untuk kurban mencapai Rp 75 ribu per kilogram. 

Pengusaha sapi Banjarmasin, Hidayatullah mengatakan harga sapi naik mengikuti biaya pengiriman. 

Ia terpaksa memilih jalur kapal kargo ketimbang tol laut. Bukan tanpa alasan. Menurutnya, kargo persyaratannya lebih mudah ketimbang tol laut. 

Jika menggunakan tol laut, menurutnya syarat yang harus dilengkapi lebih banyak lagi. Padahal, sapi yang ia datangkan sudah memiliki persyaratan sehat. 

“Kalau kargo lebih mudah. Tapi lebih mahal,” ujarnya saat ditemui di RPH Basirih, Rabu (5/6/2024). 

Ia mengatakan untuk sapi di Banjarmasin masih aman. Sebab, ia mendapat jatah 500 ekor. Pun dengan tahun ini. Hanya saja, memang diakuinya, untuk ke Kalimantan Selatan jumlah sapi dari luar pulau baik dari Kupang, Bali, dan Madura memang ada pengurangan. 

“Untuk saya sih aman saja,” ujarnya.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://banjarmasin.tribunnews.com/2024/06/05/pilih-pengiriman-sapi-lewat-kargo-pengusaha-banjarmasin-ungkap-ribetnya-persyarakat-lewat-tol-laut

Salam,
Divisi Informasi

Komentar

comments