• Kantor Pusat
  • Phone +62 21 3142981
  • Tanah Abang- Jakarta
  • Newyork Office
  • London Office
  • Tokyo Office
  • Phone +012 345 6789
  • Cargo Hub, NY 10012, USA
  • Phone +099 222 1111
  • Cargo Hub, LD 32614, UK
  • Phone +098 765 4321
  • Cargo Hub, Tokyo 32614, Japan
17 Apr

ODOL Percepat Penurunan Konstruksi dan Usia Jalan – Supply Chain Indonesia


Bandar Lampung (Lampost.co) — Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung menilai kendaraan over dimension and over load (ODOL) marak marak di Lampung. Kondisi itu menyebabkan penurunan konstruksi dan memangkas usia jalan nasional.

Kepala BPJN Lampung, Susan Novelia, mengatakan ODOL menjadi salah satu faktor penyebab penurunan konstruksi jalan nasional hingga 20 cm.

“Kendaraan bertonase besar kerap melintas di jalan lintas tengah saat malam hari secara berkonvoi dampaknya bisa terlihat kerusakan jalan signifikan,” kata Susan, Selasa, 16 April 2024.

Menurut dia, ODOL membuat jalan dengan panjang 1-2 km itu mengalami rating atau alur beban. Roda akan menancap di aspal dan penurunan bisa sampai 10 hingga 20 cm. Kendaraan besar kerap melintas dengan beban melebihi kapasitas jalan 10 ton.

“Kendaraan dua sumbu harusnya 20 ton, tetapi di lapangan menjadi 40 ton. Dampaknya, rencana usia jalan yang bisa sampai 10 tahun, tetapi hanya tiga tahun sudah berubah bentuk,” kata dia.

Sumber dan berita selengkapnya:
https://lampost.co/lampung/odol-percepat-penurunan-konstruksi-dan-usia-jalan/

Salam,
Divisi Informasi

Komentar

comments