ABDYA – Masady Manggeng, pemerhati kelautan dan perikanan, prihatin dengan robohnya dermaga pendaratan atau Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Ujong Serangga, Gampong Padang Baru, Kecamatan Susoh, Aceh Barat Daya (Abdya).
Ini menujukkan kualitas pembangunan infrastruktur di daerah setempat masih belum maksimal. “Jadi kita berharap, ke depan sistem pembangunan di Abdya harus terintegrasi sehingga lebih efektif,” kata Ady, di Banda Aceh, Senin, 24 Juni 2024.
Menurut Ady, alur laut sangat ideal dibangun di area Pelabuhan Susoh, Abdya. Syaratnya harus adanya pemecah ombak atau breakwater melingkar sampai Kampung Ladang Sangkalan.
Ady menilai pembangunan tersebut akan menyelamatkan pelabuhan logistik, pelabuhan perikanan, ancaman abrasi, hingga menjadi langkah penanganan banjir di semenanjung Pantai Susoh. Kemudian areal Susoh-Sangkalan, bisa dijadikan kawasan industri terpusat.
“Sehingga pembangunan untuk tiga masalah, ditambah satu potensi pengembangan di atas,” sebut Ady.
Smber dan berita selengkapnya:
https://www.ajnn.net/news/kawasan-industri-terpusat-perlu-dibangun-di-pantai-susoh-abdya/index.html#google_vignette
Salam,
Divisi Informasi