KONTAN.CO.ID – SHANGHAI. PT Perikanan Indonesia (Persero), anggota holding pangan ID FOOD, menjalin kerja sama dengan sejumlah perusahaan perikanan asal China di ajang World Seafood Shanghai. Ini merupakan pameran perikanan berskala internasional yang digelar di Shanghai New International Expo Centre selama 3 hari pada 23-25 Agustus 2023.
Pameran seafood terbesar ini dihadiri oleh 36 negara dengan 1.400 exhibitors yang memamerkan produk perikanan dunia. Dalam kesempatan ini, Perikanan Indonesia memperoleh wadah untuk ajang saling kerja sama, interaksi, dan kolaborasi dengan high-quality buyer.
Perikanan Indonesia telah menandatangani kerja sama dengan 6 perusahaan China, antara lain Shanggang-Edi China Trading Co. Ltd., Tiancheng (Shanghai) Supply Chain Services Co., Ltd, dan Shanghai Seafirst Co., Ltd terkait pengembangan bisnis produk perikanan terpadu.
Selain itu, Perikanan Indonesia juga menggaet perusahaan lain yakni Lygend Resources & Technology Co., Ltd, Zhejiang Ocean Fisheries Co., Ltd, dan Matrix Resources Co., Ltd terkait kerja sama operasional pengembangan pelabuhan perikanan dan program penangkapan ikan terukur.
Direktur Utama Perikanan Indonesia Sigit Muhartono mengatakan, World Seafood Shanghai ini menjadi ajang temu antar perusahaan dan pebisnis perikanan yang profesional di kancah internasional.
Sumber dan berita selengkapnya:
https://industri.kontan.co.id/news/ekspansi-bisnis-perikanan-indonesia-gandeng-6-perusahaan-china
Salam,
Divisi Informasi