• Kantor Pusat
  • Phone +62 21 3142981
  • Tanah Abang- Jakarta
  • Newyork Office
  • London Office
  • Tokyo Office
  • Phone +012 345 6789
  • Cargo Hub, NY 10012, USA
  • Phone +099 222 1111
  • Cargo Hub, LD 32614, UK
  • Phone +098 765 4321
  • Cargo Hub, Tokyo 32614, Japan
26 Sep

Ekonomi Digital Indonesia Diprediksi Sentuh US$146 Miliar pada 2025 – Supply Chain Indonesia


Sektor ekonomi digital merupakan salah satu peluang di masa pemulihan ekonomi Indonesia. Ke depan, sektor ini akan terus tumbuh seiring dengan kemajuan teknologi yang sangat dinamis dan berkesinambungan.

Pada 2021, nilai ekonomi digital Indonesia berkisar US$70 miliar dan diperkirakan akan tumbuh hingga US$146 miliar pada 2025. Peran ekonomi digital Indonesia diproyeksikan akan terus tumbuh hingga 23,6% Produk Domestik Bruto (PDB) nasional pada 2030.

Hal ini disampaikan Wamendag Jerry Sambuaga dalam The 2nd International Conference on Contemporary Risk Studies di Universitas Pertamina, Jakarta Selatan. “Dalam masa pemulihan ekonomi Indonesia, salah satu peluang baru adalah tumbuhnya ekonomi digital. Hal ini penting dalam mendukung pemulihan perekonomian nasional,” kata Wamendag Jerry.

Menurutnya, semakin pentingnya peran ekonomi digital tidak lepas dari pertumbuhan sektor niaga elektronik (e-commerce) yang masih mendominasi sebagai penyumbang pertumbuhan paling signifikan. Bank Indonesia memperkirakan pada 2023, transaksi niaga elektronik nasional mencapai Rp533,5 triliun, meningkat sekitar 12% dari tahun sebelumnya.

Mempertimbangkan proyeksi dan meningkatnya peran ekonomi digital di masa depan, pemerintah Indonesia telah menetapkan Visi Ekonomi Digital Indonesia 2022—2030 untuk masuk peringkat empat besar ekonomi digital terbesar di Kawasan Asia. Untuk mencapai posisi tersebut, pemerintah telah menetapkan sejumlah target pada 2030 yang perlu diwujudkan. 

Sumber dan berita selengkapnya:
https://swa.co.id/swa/trends/economic-issues/ekonomi-digital-indonesia-diprediksi-sentuh-us146-miliar-pada-2025

Salam,
Divisi Informasi

Komentar

comments